Rabu, 18 Juni 2014

Kisah Seorang Anak yang Cerdik di Jaman Khulafaurosyidin

Kisah seorang anak yang cerdik dijaman khulafaurosyidin.Adalah sebagai wujud keberaniannya pada sang kholifah umar r.a sehingga Kholifah umar sangat menyanjungnya.inilah kisahnya

Pada waktu itu Sanan bin salamah menceritakan pada saat masih kecil .ketika itu ia sedang bermain bersama temannya yang sedang asik memunguti kurma mentah bersama teman - temannya.Pada saat itu datang sang kholifah umar bin Khotob r.a.Ketika anak - anak itu  menyaksikan kedatangan sang kholifah umar,merekapun lari kocar kacir ketakutan.

Akan tetapi Sanan tidak mau bergerak dan tetap berdiri ditampatnya.Maka Umar r.a,pun mendekatinya.
Sanan berkata,"wahai Amirul Mukminin,korma mentah ini  terlempar dari tempat main  kami di bawa oleh angin,maka aku bagi - bagikan kepada saudara - saudaraku".

Setelah selesai bicara,Umar memandanginya.Dan setelah itu dipandanginya pula ceceran kurma tersebut.Umar langsung menarik kesimpulan,bahwa kurma tersebut jatuh dari pohonnya.Setelah itu Umar r.a. berkata kepada anak itu." aku mempercayai perkataanmu".

Sana adalah orang yang cerdik,ia ingin agar teman - temannya melihatnya berjalan ditemani oleh khilifah Umar r.a. Maka ia ia minta agar diberi kehormatan untuk dapat berjalan disisinya.Permintaan sanan dikabulkan oleh Umar r.a.

Umar merasa kagum dengan kecerdikan dan keberaniannya ia tetap tegak dan tidak lari saat kedatangannya.
Subhanallah. Betapa mulya sang kholifah Umar r.a yang tidak merasa risih walau berjalan dengan seorang anak kecil yang pemberani itu.Padahal beliau adalah seorang kholifah.Allahu akbar.

Sehingga Hal tersebut ditegaskan dalam hadist.Rasulullah saw bersabda yang artinya " orang mukmin yang kuat lebih baik dan disukai oleh oleh Allah,daripada orang mukmin yang lemah " ( al - hadist )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar